Tumis Daun Ginseng Sederhana

Dulu orangtua saya pernah menanam daun ginseng ini, karena sayuran ini termasuk paling gampang dipelihara, paling cepat tumbuh dan harganya yang murah, daun ginseng ini juga bisa dimasak bersama Indomie rebus atau goreng (sebagai pengganti caisim boleh juga), rasanya enak juga lho, daunnya garing, sesudah dimasak juga rasa daunnya enak renyak.
#cookpad
#dapoerlia
#garing
#daunginseng
#tumissederhana
#masakanrumahan
#ginseng
#belajarmasak

Asal:Indonesia
Waktu Memasak:30Menit

Bahan-bahan :

1). Seikat daun ginseng, ambil daunnya saja, cuci bersih
2). 3 siung bawang putih, cincang halus
3). Secukupnya penyedap rasa/kaldu ayam bubuk
4). Secukupnya air
5). Secukupnya minyak goreng

Langkah-langkah :

1). Siapkan semua bahan
2). Tumis bahan No. 2 dengan menggunakan bahan No. 5
3). Masukkan bahan No. 1 dan aduk rata
4). Tambahkan bahan No. 3-4 dan masak kembali sambil koreksi rasa
5). Sajikan

Pakcoy Saus Tiram

Mencari sayur sederhana, yang gampang ditumis dengan bahan yang mudah dicari juga tapi rasanya enak.
#dapoerlia
#masakannusantara
#cookpad
#saustiram
#jamurkancing
#tumis
#masakanrumahan

Asal:Indonesia
Waktu Memasak:30 menit

Bahan-bahan :

1). 3 buah pakcoy, potong dan cuci bersih
2). 2 siung bawang putih, cincang halus
3). 4 buah jamur kancing, potong kecil
4). 2 sdm saus tiram
5). Secukupnya penyedap rasa ayam
6). Secukupnya minyak
7). Secukupnya air

Langkah-langkah :

1). Siapkan semua bahan
2). Tumis bahan No. 2 dengan menggunakan bahan No. 6
3). Masukkan bahan No. 3
4). Masukkan bahan No. 1
5). Tambahkan bahan No. 7
6). Tambahkan bahan No. 4-5 dan masak hingga sayur agak layu dan mendidih
7). Aduk kembali sambil koreksi rasa
8). Sajikan

Puding Lumut Daun Pandan

Sebagai penyuka agar-agar, saya mencoba membuatnya sendiri karena agar-agar itu mempunyai banyak serat yang sangat penting buat tubuh dan bisa untuk cemilan juga apalagi kalau didinginkan.
#cookpad
#dapoerlia
#agar-agar
#pudinglumut
#belajarmasak
#pandanlumut
#puding
#jajanannusantara

Asal:Indonesia
Waktu Memasak:1Jam

Bahan-bahan :

1). 1 bungkus agar-agar putih/plain
2). 1 bungkus santan instan kara
3). 2 butir telur, kocok lepas
4). 10 sdm gula pasir
5). 1 sdt vanili
6). Secukupnya daun pandan
7). Sejumput garam
8). 500 ml air

Langkah-langkah :

1). Siapkan semua bahan
2). Blender bahan No. 6 dengan sedikit air, lalu saring dan sisihkan
3). Campur bahan No. 1-7
4). Tambahkan bahan No. 8 dan aduk semua bahan yang sudah masuk sampai rata
5). Masak dengan api sedang sambil terus diaduk
6). Masak hingga mendidih dan keluar lumutnya
7). Dinginkan selama 15 menit, baru tuang ke dalam cetakan
8). Setelah set, baru tuang ke piring saji

Martabak Mie Telor

Untuk makanan lauk pauk, cocok lha saya buat ini, selain garing, renyah, bisa sebagai pengganti kerupuk juga, apalagi cocok ditemani dengan sayur bayam….wah pasangan yang serasi nih
#cookpad
#dapoerlia
#martabak
#martabakmietelor
#martabakgaring
#laukpauk
#masakannusantara
#jajanan

Asal:Indonesia
Waktu Memasak:30 menit

Bahan-bahan :

1). 1 bungkus indomie goreng/rebus
2). 2 butir telur
3). Secukupnya minyak
4). Secukupnya bawang goreng, sebagai tambahan
5). Secukupnya saos tomat/saos sambal

Langkah-langkah :

1). Siapkan semua bahan
2). Rebus mie terlebih dahulu, pisahkan bumbunya
3). Kocok bahan No. 2
4). Masukkan bumbu indomie ke dalam telur dan aduk supaya tercampur rata
5). Masukkan mie yang sudah direbus tadi
6). Panaskan bahan No. 3
7). Goreng adonan yang sudah dicampur ke dalam minyak yang cukup banyak supaya adonan terendam dan matang merata
8). Balik adonan secara perlahan
9). Sajikan dengan bahan No. 4-5

Buah Naga Campur Nata De Coco Plus Susu

Karena hawa lagi panas, eh ketemu resep ini di @nia mamanora, lumayan adem di mulut dan bisa menyejukkan suasana di kala udara panas dan panas hati dan rasanya pada suka.
#cookpad
#dapoerlia
#skm
#jajanananak
#segarmanis
#buahnagamerah
#es
#natadecoco

Asal:Indonesia
Waktu Memasak:15Menit

Bahan-bahan :

1). 1 buah naga merah, ambil isinya
2). Secukupnya nata de coco, diambilnya airnya juga boleh
3). 3 sdm skm, kalau ingin lebih manis bisa ditambahkan
4). Secukupnya air
5). Secukupnya es batu

Langkah-langkah :

1). Siapkan semua bahan
2). Campur bahan No. 1-4 dan aduk secara merata
3). Sajikan dingin lebih enak dan segar, boleh ditambah bahan No. 5

Daun Ketumbar Masak Baso Sapi

Sesekali masak sayur bening, adem dan enak di tenggorokan, aman di perut dan mulut. Caranya juga mudah sekali, tinggal cemplang cemplung saja, rasanya juga segarrrr.
#cookpad
#dapoerlia
#daunketumbar
#sayurbening
#kuahsegar
#basosapi
#basoikan
#masakannusantara

Asal:Indonesia
Waktu Memasak:30Menit

Bahan-bahan :

1). 10 butir baso sapi/ikan, cuci bersih dan potong jadi 2 bagian
2). 1 ikat daun ketumbar, cuci bersih dan iris-iris
3). Secukupnya air
4). Secukupnya penyedap rasa

Langkah-langkah :

1). Siapkan semua bahan
2). Didihkan bahan No. 3
3). Masukkan bahan No. 1 dan masak sampai matang atau baso mengapung
4). Masukkan bahan No. 2
5). Tambahkan bahan No. 4 dan aduk sambil koreksi rasa
6). Sajikan

Tofu Sushi

Berawal tidak sengaja lihat IG artis terkenal tanah air, eh…ternyata gampang juga buatnya, apalagi bahannya ada di kulkas, bosan dibuat cara yang sama, lumayan bahannya jadi tidak terbuang bisa dipakai untuk buat masakan yang beda, tinggal beli bahan tambahan aja deh, itupun murah dan tidak susah.
#cookpad
#dapoerlia
#tofugoreng
#tofujepang
#masakannusantara
#sarwendah
#tofusushi

Asal:Indonesia
Waktu Memasak:1Jam

Bahan-bahan :

1). 1 buah tofu, rasa apa saja
2). 1 lembar nori ukuran besar
3). Secukupnya tepung terigu
4). Secukupnya garam
5). Secukupnya gula
6). Secukupnya minyak

Langkah-langkah :

1). Siapkan semua bahan
2). Keluarkan bahan No. 1 dari kulkas dan keluarkan dari plastik
3). Balut tofu dengan bahan No. 2, potong secara perlahan supaya Nori tidak terlepas
4). Balur tofu dengan bahan No. 3-5
5). Kemudian goreng dengan bahan No. 6
6). Goreng hingga matang
7). Sajikan

Sambal Andaliman By Boru Manurung

Karena suami berasal dari Medan, Sumatera Utara atau biasa orang kenal sebagai orang Batak, sebenarnya saya sering mendengar masakan ini, baru terpikir lagi setelah melihat resep dari bunda @sya3105_lovecooking cara membuat sambal andaliman yang simple dan mudah serta cepat….he,,,he…he…jadi saya berniat mencobanya dan ternyata baru tahu kalau suami memang suka dengan sambal ini, meski jangan terlalu pedas karena suami anti pedas. Mudah-mudahan cocok dengan lidah suamiku tercinta.
#cookpad
#daporlia
#sambalandaliman
#sambalrawit
#sambalrawithijau
#masakanbatak
#masakanmedan
#masakannusantara
#pedasmantap

Asal:Medan
Waktu Memasak:30Menit

Bahan-bahan :

1). Secukupnya rawit hijau, cuci bersih
2). Secukupnya andaliman, cuci bersih
3). Secukupnya garam
4). Secukupnya kaldu jamur
5). 2 buah jeruk nipis ukuran kecil atau 1 buah ukuran besar
6). Secukupnya air

Langkah-langkah :

1). Siapkan semua bahan
2). Rebus bahan No. 1-2 dengan menggunakan bahan No. 6 sampai mendidih lalu tiriskan
3). Kemudian uleg bahan No. 1-2 yang sudah direbus tadi sampai halus
4). Tambahkan bahan No. 3-5 dan aduk sampai merata sambil koreksi rasa
5). Sajikan

Kentang Balado Enak

Enak makan nasi ditemani dengan kentang masak balado pedas, atau sesuai selera, bisa juga untuk stok 2 hari ke depan supaya tidak capek karena sering memasak, dapat resep ini juga dari mama yang suka juga dengan masakan ini. Mudah-mudahan rasanya seperti masakan mama juga yak.
#dapoerlia
#resepmama
#cookpad
#kentangbalado
#masakannusantara
#kentanggoreng

Asal:Indonesia
Waktu Memasak:1Jam

Bahan-bahan :

1). 500 gram kentang sudah dikupas dan potong kecil/kotak, cuci bersih
2). 10 buah cabe merah, cuci bersih
3). 10 siung bawang merah, kupas
4). 2 siung bawang putih
5). 1 buah gula merah, potong-potong kecil
6). Sedikit air
7). Secukupnya penyedap rasa
8). Secukupnya minyak

Langkah-langkah :

1). Siapkan semua bahan
2). Goreng bahan No. 1 dengan menggunakan bahan No. 8 dan tiriskan
3). Blender atau Chopper bahan No. 2-6 sampai halus
4). Tumis bumbu yang sudah diblender tadi menggunakan bahan No. 8 sampai wangi
5). Masukkan kentang yang sudah digoreng tadi dan aduk sampai merata dan bumbu meresap sambil koreksi rasa
6). Masukkan bahan No. 7 dan aduk kembali sambil koreksi rasa
7). Sajikan

Katuk Masak Telur

Memasak ini mudah sekali dibuat, praktis dan cepat jika perut sudah keroncongan alias lapar. Katanya sayur ini bagus untuk ibu menyusui
#dapoerlia
#cookpad
#masakannusantara
#cookpad_jakarta
#katukenak
#sayurkuah
#sayurbening

Asal:Indonesia
Waktu Memasak:30 menit

Bahan-bahan :

1). Secukupnya daun katuk, ambil daunnya dan cuci bersih
2). 1 butir telur
3). Secukupnya air
4). Secukupnya minyak
5). Secukupnya penyedap rasa

Langkah-langkah :

1). Siapkan semua bahan
2). Goreng/ceplok bahan No. 2 dengan menggunakam bahan No. 4 sambil dipotong-potong/dicabik-cabik di atas wajan dengan sutil kayu/plastik
3). Jika digoreng/diceplok di atas panci anti lengket, langsung tambahkan bahan No. 3
4). Setelah bahan No. 3 tadi mendidih, masukkan bahan No. 1 dan aduk-aduk
5). Tambahkan bahan No. 5 sambil koreksi rasa dan masak sampai matang atau daun sudah lembek/tidak bau dirinya
6). Sajikan