Seblak Instan Rasa Bakso Sapi

Karena suka sekali dengan seblak, saya mencoba membuatnya dengan seblak dalam kemasan yang dijual di toko online atau di pasar tradisional, praktis ditaruh di kulkas buat cadangan makanan, khususnya di saat lapar mendadak atau di saat hujan.
#IdeMasak
#cookpad
#dapoerlia
#jajanan
#makanandisaathujan
#makanandisaatlapar
#hotsnack
#seblakinstan

Asal : Indonesia
Waktu Memasak : 15Menit

Bahan-bahan :

1 bungkus Seblak Instan, terdiri dari :

1). 3 butir baso, cuci bersih
2). Secukupnya kerupuk orange dan kerupuk warna-warni
3). 2 buah otak-otak, boleh dipotong-potong atau tidak
4). Sedikit mie kuning
5). 3-4 butir siomay kerikil
6). 1 bungkus bumbu didalamnya
7). 250 ml air matang

Langkah-langkah :

1). Siapkan semua bahan
2). Didihkan air
3). Rebus terlebih dahulu kerupuk dan baso yang cenderung lebih keras, masak kurleb 2 menit
4). Tambahkan otak-otak, mie kuning dan masak sampai empuk sambil diaduk
5). Masukkan siomay kerikilnya dan aduk sampai tercampur rata semua
6). Tumis sebentar bumbu instannya
7). Masukkan bumbu yang sudah ditumis ke campuran seblak yang sudah direbus semua
8). Sajikan


Leave a Reply