Virus Corona Di Indonesia Positif Bertambah Menjadi 19 Orang

pasien-corona-depok

Di hari Senin, tanggal 9 Maret 2020, Juru bicara penanganan virus Corona, Covid-19, yaitu Bapak Achmad Yurianto, mengumumkan bahwa, dari informasi yang dia dapatkan lagi, hasil pemeriksaan yang dilakukan beberapa hari lalu dengan menggunakan PCR, dan sudah dikonfirmasi dengan pemeriksaan menggunakan genome sequencing, maka pada hari ini ada beberapa kasus positif lagi yang didapatkan terhadap infeksi virus Corona (Covid-19). Yang pertama, kita identifikasi sebagai kasus nomor 07, jenis kelamin wanita, berusia 59 tahun, kondisi sakit ringan-sedang saja dan stabil, kasus impor, yang bersangkutan baru balik dari luar negeri, lalu beberapa waktu kemudian ada gejala-gejala yang mengarah kepada Covid-19, lalu diperiksa secara detail, baik dengan PCR pada 4 hari yang lalu, dengan diperiksa dengan genome sequencing.

Selanjutnya pasien dengan kasus nomor 8, dan ditularkan dari kasus nomor 7, karena merupakan pasangan suami-istri. Kondisi mereka saat ini mengenakan beberapa peralatan medis, seperti diinfus, alat oksigen. Kasus nomor 8 sebelum kontak dengan kasus nomor 7, sudah sakit lebih dulu, tapi bukan sakit karena virus Corona, tapi sakit diare dan punya diabetes, sehingga terpapar dengan kasus nomor 7, sekarang kondisinya tampak dalam kondisi sakit sedang ke arah berat. Kasus berikutnya adalah kasus nomor 9, jenis kelamin wanita, dengan usia 55 tahun. Kondisinya tampak sakit ringan-sedang, dengan tidak ada penyakit yang mempersulit sebelumnya. Pasien kasus nomor 9 juga merupakan kasus impor, yang datang ke Indonesia dari luar negri.

Kasus selanjutnya adalah pasien dengan kasus nomor 10, jenis kelamin pria, usia 29 tahun, Warga Negara Asing. Kondisi sakit ringan-sedang bagian tracing kasus nomor 1. Lalu kasus nomor 11, seorang Warga Negara Asing, jenis kelamin perempuan, berusia 54 tahun, dalam keadaan sakit ringan-sedang, bagian dari tracing contact kasus nomor 1. Selanjutnya kasus nomor 12, berjenis kelamin pria, berusian 31 tahun, keadaan sakit ringan-sedang, juga bagian dari tracing contact kasus nomor 1. Kemudian, pasien dengan kasus nomor 13, jenis kelamin wanita yang masih muda, yang masih berumur 16 tahun, bagian dari tracing contact sub-klater kasus nomor 3.

pasien-corona-depok

Berikutnya adalah pasien kasus nomor 14, jenis kelamin pria, usianya 50 tahun, sakitnya ringan-sedang saja, kasus import. Lalu pasien kasus nomor 15, jenis kelamin wanita, berusia 43 tahun, merupakan kasus impor juga. Selanjutnya, kasus nomor 16, berusia 17 tahun, berjenis kelamin wanita, ini merupakan terkait dengan pasien kasus nomor 15 (kontak kaitan eratnya). Sekarang, pasien dengan kasus nomor 17, jenis kelamin pria, berusia 56 tahun, kasus impor. Pasien kasus nomor 18, juga jenis kelamin pria, usia 55 tahun, kasus impor juga. Terakhir, pasien dengan nomor kasus 19, jenis kelamin pria, berusian 40 tahun, merupakan kasus impor juga. Sehingga jumlah kasus positif virus Corona yang terkonfirmasi hingga saat ini adalah 19 orang.

Bapak Achmad Yurianto juga menambahkan, tentang keberadaan 13 orang baru yang positif Corona tersebut, setelah sebelumnya hanya 6 orang saja yang terinfeksi Covid-19, mereka dirawat di Jakarta dan di luar Jakarta, walau tidak memerinci dimana saja di luar Jakarta tempat Rumah Sakitnya untuk merawat 13 pasien kasus baru tersebut. Bapak Yurianto juga menambahkan bahwa, setiap kasus positif, akan dilakukan tracing, karena tadi kita dengarkan sudah ada contohnya, ada yang kemudian ketularan dari atasnya, misalnya tadi sudah disebutkan yang kasus nomor 16 tertular dari kasus nomor 15, dimana yang kasus nomor 15 yang pergi keluar negri.

Bapak Yurianto ternyata orangnya humoris juga. Terbukti saat ada wartawan yang sama, yang sudah menanyakan sesuatu dan dijawab, lalu bertanya lagi kepada Bapak Yuri, Beliau menjawab, “Kamu sudah tanya tadi, kan? Jangan banyak-banyak, batuk nanti!”. Hahaha….


Leave a Reply