Tempe Bejek Asam Manis

Sebagai salah satu pencinta tempe, saya ingin agar tempe memiliki rasa yang berbeda dari yang lain selain digoreng. Maka saya mencoba memasak ini, supaya bisa merasakan cita rasa tempe yang lain.
#tempebejek
#tempe
#murah
#enak
#bawanggoreng
#dapoerlia
#cookpad
#tempebejekasemmanis
#kuahsaos
#asemmanis

Asal:Indonesia
Waktu Memasak:1Jam

Bahan-bahan :

1). 1 papan tempe, potong kotak
2). 3 sdm tepung serbaguna
3). 1/2 sdt kaldu jamur
4). 1/2 sdt lada bubuk
5). 100 ml liter air
Bahan Saus :
6). 2 atau 3 siung bawang putih
7). 1 batang daun bawang, iris-iris
8). 1/2 bawang Bombay, potong-potong
9). 4 sdm saos tomat, sesuai selera kalau tidak mau terlalu pedas
10).2 sdm saos cabai, sesuai selera kalau mau pedas
11).1 sdm saos tiram
12). Sedikit lada
13). 100 ml air
14). Secukupnya Bawang goreng
15). Secukupnya Minyak

Langkah-langkah :

1). Rebus bahan No. 1 selama 15 menit dengan api besar supaya tempe lembek dan mudah ditumbuk
2). Tumbuk tempe yang sudah direbus tadi, tambahkan bahan No. 2-4
3). Tambahkan bahan No. 5 sedikit demi sedikit, aduk sampai merata
4). Bentuk tempe menjadi bulatan menggunakan sendok
5). Goreng tempe dengan bahan No. 15
6). Sisihkan dulu tempe yang sudah digoreng, sementara kita membuat saosnya
7). Tumis bahan No. 6 sampai wangi
8). Masukkan juga bahan No. 7-8
9). Tambahkan bahan No. 9-12
10).Masukkan bahan No. 13 dan masak sampai mendidih
11).Tuang kuah saos yang sudah dimasak tadi ke tempe yang tadi disisihkan
12).Sesuai selera bisa ditaburi dengan bahan No. 14 supaya lebih wangi dan mengugah selera


Leave a Reply