Sop Ikan Nila Hitam

Bosan kalau ikan digoreng terus, selain minyak mahal, menggorengnya juga pletak pletok, sisa minyaknya juga sayang kalau dibuang, ya saya mencari di @coookpad ikan nila bisa dimasak apa saja, eh ketemu menu masakan ini.
#cookpad
#dapoerlia
#sopikannilahitam
#ikan
#nila
#nilahitam
#sopikansegar
#sopenak
#sopsegar
#sopkuah
#bumbutumis
#bumburempah
#bumbutumis

Asal:Indonesia
Waktu Memasak:1Jam

Bahan-bahan :

1). 3 ekor ikan nila, ukuran kecil, potong 3 bagian, cuci bersih
2). 1 buah jeruk lemon
3). 3 buah tomat hijau
4). 1 buah tomat merah
5). 2 ikat daun kemanggi, ambil daunnya saja
Bumbu tumis :
6). 4 buah bawang merah
7). 1 siung bawang putih
8). 1 cm jahe
9). 2 lembar daun salam
10).1 batang sereh
11).2 cm laos
12).Secukupnya garam
13).Secukupnya gula pasir
14).Secukupnya air asam Jawa
15).Secukupnya cabe rawit hijau atau rawit merah
16).1 cm kunyit (me: dibakar) tidak dibakar juga boleh
17).1000 ml air
18).Secukupnya minyak goreng

Langkah-langkah :

1). Siapkan semua bahan
2). Lumuri bahan No. 1 dengan bahan No. 2 selama 15 menit
3). Buat bumbu tumisnya dengan menghaluskan bahan No. 6-8, 16
4). Setelah bumbunya halus, tumis bumbu dengan menggunakan bahan No. 18
5). Tambahkan bahan No. 9-11 dan tumis hingga harum
6). Rebus bahan No. 17 hingga mendidih, kemudian masukkan tumisan bumbu
7). Masukkan ikan yang sudah dimarinasi tadi dan aduk merata
8). Setelah ikan sudah matang, masukkan bahan No. 3,5 dan 15
9). Tambahkan bahan No. 16 untuk menambah rasa pedas sesuai selera
10).Tambahkan bahan No. 12-14 dan aduk kembali, sambil koreksi rasa
11).Untuk sambalnya : uleg bahan No. 4, 12, 13, dan 15 ditumbuk kasar
12).Sajikan sop, nasi putih beserta sambalnya


Leave a Reply